PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SEKOLAH PAUD MENGGUNAKAN METODE SMART

  • I Made Ari Santosa STMIK STIKOM BALI

Abstract

Pendidikan PAUD terdiri dari playgroup dan taman kanak-kanak. Seiring dengan kebutuhan dan perkembangan zaman, saat ini banyak bermunculan sekolah PAUD yang bersifat formal. Sekolah PAUD yang ada saat ini beraneka ragam dari segi kurikulum maupun kualitas. Banyaknya bermunculan sekolah PAUD membuat kebingungan pada para orang tua untuk menentukan sekolah untuk putra dan putrinya. Permasalahan yang dihadapi orang tua siswa adalah terdapat banyak pilihan sekolah PAUD formal yang menyediakan sarana, prasarana serta fasilitas yang lengkap untuk kebutuhan anak. Pentingnya menentukan sekolah PAUD yang tepat menyebabkan perlu adanya sistem yang membantu orang tua maupun masyarakat untuk melakukan pemilihan sekolah. Sistem pendukung keputusan (SPK) merupakan sistem yang mampu memberikan kemampuan pemecahan masalah maupun kemampuan pengkomunikasian untuk masalah dengan kondisi semi terstruktur dan tak terstruktur. Pada penelitian ini metode yang digunakan adalah metode SMART. Metode ini digunakan dalam penelitian ini dikarenakan terdapat beberapa alternatif yang akan digunakan dalam pemilihan sekolah PAUD seperti biaya, fasilitas, kurikulum, kualitas sekolah, jarak, dan lainnya. Berdasarkan permasalahan yang telah dijelaskan, maka dalam penelitian ini akan melakukan perancangan sistem pendukung keputusan pemilihan sekolah PAUD menggunakan metode SMART. Hasil penelitian ini berupa dokumen perancangan yaitu data flow diagram, konseptual database dan rancangan user interface.

Published
2017-08-31
How to Cite
ARI SANTOSA, I Made. PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SEKOLAH PAUD MENGGUNAKAN METODE SMART. E-Proceedings KNS&I STIKOM Bali, [S.l.], p. 446-451, aug. 2017. ISSN 2460-8378. Available at: <https://knsi.stikom-bali.ac.id/index.php/eproceedings/article/view/82>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Issue
Section
Articles